No image available for this title

Text

DESKRIPSI PENGAJARAN REMEDIAL PADA SISWA YANG MENGALAMI KESULITAN BELAJAR BAHASA INDONESIA DI SMP NEGERI 4 PINTU RIME GAYO



ABSTRAK
Pengajaran Remedial pada Siswa yang Mengalami Kesulitan Belajar Bahasa Indonesia di SMP Negeri 4 Pintu Rime Gayo belum sepenuhnya dilakukan dengan maksimal. Pengajaran Remedial dalam mengatasi kesulitan belajar yang dialami siswa itu sangat penting, karena hal ini akan membantu siswa dalam mengatasi kesulitan-kesulitan yang dialaminya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah gambaran umum Kesulitan Belajar Bahasa Indonesia pada siswa dan untuk mengetahui kendala apa sajakah yang dihadapi dalam melaksanakan kegiatan remedial dalam mengatasi kesulitan belajar Bahasa Indonesia di SMP Negeri 4 Pintu Rime Gayo. Penelitian ini menggunakan metode field research yang merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan penelitian kualitatif. Data diperoleh dari hasil dokumentasi, wawancara, dan observasi. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari kepala sekolah, guru Bahasa Indonesia, dan tiga orang siswa yang dirasa mengalami kesulitan dalam belajarnya. Data dianalisis dengan menggunakan langkah-langkah: memberi kode, editing, klasifikasi, dan pemberian makna. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengajaran remedial telah di terapkan di SMP Negeri 4 Pintu Rime Gayo. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa adanya gambaran kesulitan belajar yang dialami siswa yang ditandai dengan lambatnya siswa dalam melakukan tugas-tugas belajar dan adanya siswa yang menunjukkan sikap kurang wajar dalam belajar. Sedangkan kendala yang dihadapi guru Bahasa Indonesia dalam pengajaran remedial ini adalah rendahnya motivasi untuk belajar, sikap siswa yang ditunjukkan ketika belajar tidak fokus, rendahnya minat siswa dalam mengikuti belajar remedial, serta kebiasaan yang dilakukan saat belajar tidak fokus sehingga kesulitan belajar yang dialami siswa belum teratasi secara maksimal.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
33540/371.3028/LIN/d
Penerbit Fakultas Tarbiyah : Banda Aceh.,
Deskripsi Fisik
xi; 70 hlm; 29 cm; Bibliografi 68
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
371.3028
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this