No image available for this title

Text

PENERAPAN MODEL TALKING STICK DALAM PEMBELAJARAN PAI UNTUK PENINGKATAN KEAKTIFAN SISWA KELAS VIII DI SMPN 2 SIGLI



ABSTRAK
Pada dasarnya guru PAI di SMPN 2 Sigli, menyadari bahwa penyebab mereka tidak menerapkan model-model pembelajaran yang baru dan berbeda dikarenakan mereka belum mengetahui sepenuhnya tentang model-model pembelajaran disebabkan sedikitnya waktu luang yang mereka punya untuk mempelajari bagaimana cara menerapkannya. Padahal guru-guru tersebut menyadari bahwa dengan mencoba menerapkan model pembelajaran yang berbeda-beda dalam proses belajar mengajar, siswa tidak merasa jenuh dan bosan selama proses pembelajaran berlangsung dan siswa akan lebih mudah mengingat setiap materi yang telah dipelajarinya. Oleh karena itu peneliti mencoba menerapkan model pembelajaran talking stick untuk meningkatkan keaktifan siswa pada pembelajaran PAI kelas VIII, yang mana model pembelajaran ini dikenal sebagai salah satu model yang dapat membuat siswa aktif dalam pembelajaran, yang mana pada model ini siswa dituntut untuk berfikir kritis. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas, yaitu penelitian yang bersifat refleksi dengan melakukan tindakan-tindakan tertentu.Adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana pengaruh model talking stick terhadap keaktifan belajar bagi siswa SMPN 2 Sigli. Untuk memperoleh data terhadap permasalahan tersebut, peneliti menggunakan test yang berbentuk pre test dan post test, observasi dan telaah dokumen. Dalam penelitian tindakan kelas ini terdapat dua siklus yaitu siklus I sebanyak satu kali pertemuan dan siklus II sebanyak satu kali pertemuan. Penelitian tindakan kelas ini dilakukan pada kelas VIII-B yang terdiri dari 28 orang siswa. Berdasarkan hasil analisis data yang ada, maka dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model talking stick dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran, dan disaat proses pembelajaran berlangsung sebagian besar siswa aktif mengikuti kegiatan pembelajaran dengan kategori sangat tinggi/sangat baik/sangat aktif/dll, dan juga guru mempunyai kemampuan yang sangat baik dalam meningkatkan keaktifan belajar terhadap siswa dengan menggunakan model talking stick.


Ketersediaan

0033587KKI01371.8/JAN/pPerpustakaan UIN Ar-Raniry Banda Aceh (p)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
371.8/JAN/p
Penerbit Fakultas Tarbiyah : Banda Aceh.,
Deskripsi Fisik
xiv; 76 hlm; 29 cm; Bibliografi 74
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
371.8
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this