Image of Hermeneutika Hukum Perenungan Pemikiran Hans-Geogadamer

Text

Hermeneutika Hukum Perenungan Pemikiran Hans-Geogadamer



Abstrak : Dasar dari hermeneutika Gadamer adalah retorika dan filsafat praktis (etika). Di dalam sejarahnya retorika dan hermeneutika memang selalu terkait. Retorika adalah seni untuk memaparkan pengetahuan. Sementara hermeneutika adalah seni untuk memahami teks. Teks ini memang dalam bentuk tulisan. Akan tetapi teks juga bisa memiliki arti luas, yakni realitas itu sendiri. Dalam arti ini juga dapat dikatakan, bahwa hermeneutika dan retorika saling membutuhkan satu sama lain. Retorika mengandaikan orang memahami teks. Sementara pemahaman tidak boleh berhenti di dalam diri seseorang saja, melainkan juga dapat disampaikan dengan jernih kepada orang lain. Gadamer sendiri berulang kali menegaskan, bahwa hermeneutika dan retorika lebih merupakan seni, dan bukan ilmu pengetahuan. Di dalam beberapa tulisannya, termasuk Truth and Method, yang merupakan karya terbesarnya, Gadamer mencoba untuk melepaskan hermeneutika dari wilayah ilmu pengetahuan, terutama ilmu-ilmu sosial. Untuk melakukan itu ia kemudian kembali membaca tulisan-tulisan Plato. Menurut Gadamer hubungan antara pembaca dengan teks mirip seperti hubungan dialog antara dua orang yang saling berbicara. Dalam arti ini dialog kehilangan dimensi rigorus saintifiknya, dan menjadi percakapan rasional untuk memahami suatu persoalan. Selain itu Gadamer juga membaca tulisan-tulisan Aristoteles, terutama pada bagian etika. Gadamer menjadikan etika sebagai dasar bagi hermeneutika. Tujuan utamanya tetap yakni melepaskan hermeneutika dari ilmu pengetahuan yang cenderung rigorus, saintifik, dan sifatnya instrumental; Bibliografi : halaman 145-148


Ketersediaan

0040177TXT01121.686 026 MUH hPerpustakaan UIN Ar-Raniry Banda AcehTersedia
0040177TXT02121.686 026 MUH hPerpustakaan UIN Ar-Raniry Banda AcehTersedia
0040177TXT03121.686 026 MUH hPerpustakaan UIN Ar-Raniry Banda AcehTersedia
0040177TXT04121.686 026 MUH hPerpustakaan UIN Ar-Raniry Banda AcehTersedia
0040177TXT05121.686 026 MUH hPerpustakaan UIN Ar-Raniry Banda AcehTersedia
0040177TXT06121.686 026 MUH hPerpustakaan UIN Ar-Raniry Banda AcehTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
121.686 026 MUH h
Penerbit Refika Aditama : Bandung.,
Deskripsi Fisik
xiv, 148 halaman : ilustrasi ; 24 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
978-632-7060-00-0
Klasifikasi
121.686 026
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this